Yayasan Ponpes Darunnasihin NW Gerami Diresmikan

Yayasan Ponpes Darunnasihin NW Gerami Diresmikan

Nurasmat Ketua Yayasan Pondok Pesantren Darunnasihin NW Gerami (Kiri) bersama PBNW Dr Lalu muhyi Abidin MA (Tengah) dan seorang anggota Yayasan (Kanan). Usai pengguntingan Vita saat meresmikan Madrasah.




LOMBOK TIMUR Nusrapost.com -- Pengurus Besar Nahdlatul Wathan (PBNW) meresmikan Yayasan Pondok Pesantren (Ponpes) Darunnasihin NW Gerami di Desa Gelora Kecamatan Sikur Lombok Timur. Peresmian itu berlangsung Minggu (12/6/2022).




Acara yang ditandai guyuran hujan lebat tersebut, dirangkaikan dengan pengajian silaturrahmi yang dihadiri Badan Otonom NW dari Pengurus Besar sampai dengan pengurus ranting serta ribuan jama'ah dari berbagi kecamatan.




Dalam sambutannya Pengurus Besar Nahdlatul Wathan (PBNW) yang diwakili Dr. Lalu Muhyi Abidin MA menyebutkan, kehadiran yayasan pondok pesantren yang diresmikannya, disinyalir akan membawa manfaat dan keberkahan besar bagi semua, terlebih dalam mencerdaskan kehidupan berbangsa dan bernegara.




"Mudah-mudahan keberadaan ponpes ini membawa keberkahan bagi kita semua,"Ujarnya.




Pimpinan Pusat Persatuan Guru Nahdlatul Wathan Lale Yaqutunnafis S.Sos dalam sambuatannya merasa bersyukur atas perjuangan jamaahnya dalam membangun madrasah, sebab pembangunan lembaga - lembaga pendidikan merupakan salah satu dari kencintaan pendiri Nahdlatul Wathan seperti yang ada di desa ini.




"Ini yang membuat tiang sangat bahagia bisa di undang di tempat ini, walaupun di sambut dengan hujan yang begitu lebat,"ungkapnya.




Selain itu, kata Lale pembangunan madrasah merupakan pilar perjuangan dari Al-magfurullah maulana syekh, dalam gerakan pendidikan, sosial dan dakwah. Oleh karenanya selaku orang yang di amanahkan sebagai pimpinan pusat Persatuan Guru Nahdlatul Wathan Ia berharap keberadaan madrasah tersebut semoga dapat meningkatkan kwalitas mutu madrasah, mutu guru dan mutu siswa walau berada di pelosok sekalipun. 



"Ini yang kami harapkan kedepannya," sebutnya.




Sementara itu, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Darunnasihin NW Gerami yang sekaligus Kepala Desa Gelora Nurasmat berharap kedepannya semoga yayasan yang dipimpinnya bisa maju dan berkebang sesuai dengan cita-cita pengurus dalam memberikan kontribusi positif ke generasi yang akan datang. Sehingga kedepannya dapat berkembang maju dengan jenjang pendidikan lainnya. 




"Mudah-mudahan madrasah ini berkembanh. Yang sekarang hanya MTs, Semoga kedepan bisa menjadi Madrasah Aliyah bahkan sampai perguruan tinggi,"singkatnya. (np)





Tags

Post a Comment