Dalam Waktu Dekat Baznas Lotim Akan Salurkan Insentif Bagi Ratusan Guru Ngaji.

Dalam Waktu Dekat Baznas Lotim Akan Salurkan Insentif Bagi Ratusan Guru Ngaji.

Direktur Pelaksana / Sekretaris Baznas Lombok Timur Abdul Hayyi Zakaria

LOMBOK TIMUR NTB Nusrapost.com --
Sebagai lembaga resmi yang satu-satunya dibentuk oleh pemerintah berdasarkan Keputusan Presiden RI No. 8 Tahun 2001, yang memiliki tugas, fungsi menghimpun menyalurkan zakat, infaq, dan sedekah (ZIS). Badan Amil Zakat Nasional terus berupaya memberikan manfaat pada sesama.


Hal demikianpun dilakukan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Lombok Timur. Dimana dalam waktu dekat, Ia akan menyalurkan bantuan insentif bagi 255 orang guru Taman Pendidikan Al - quran (TPQ) yang tersebar di 21 kecamatan.


"Ini bantuan simultan. Masing-masing TPQ akan diberikan 1 juta,"Sebut Direktur Pelaksana / Sekretaris Baznas Lombok Timur Abdul Hayyi Zakaria saat ditemui diruangannya Kamis (29/7).


Ia mengatakan, Hajatan dalam pemberian bantuan tersebut adalah sebagai bentuk perhatiannya pada guru ngaji dalam menunjang kegiatan mereka. Sehingga rencana penyalurannya akan digelar pada minggu pertama bulan Agustus yang rencananya bertempat diaula Baznas, dengan ketentuan 50 orang perhari.


"Ini progran rutin setiap tahun, Sumber anggarannya dari zakat diberikan secara Tunai,"Katanya


Lembaga yang akan mendapatkan, lanjutnya telah mengajukan, surat permohonan keterangan domisili, Dokumentasi kegiatan belajar megajar, RAB kebutuhan, serta surat yang diketahui oleh pemerintah setempat. Namun kini pihaknya masih melakukan proses verifikasi pada pengajuan tersebut.


"Kalau hasil verifikasi ada yang tidak memenuhi syarat maka anggaran yang semula 255 juta bisa dikurangi, dengan mengacu pada hasil verifikasi,"ujarnya.


Ia berharap, Semoga dengan bantuan yang nantinya diberikan, TPQ bisa tetap eksis dalam memberikan pembelajaran bagi anak didiknya. (np)

Tags

Post a Comment